1 Agu 2015

Milo Dinosaurus Homemade


Memasuki bulan baru, supaya menambah semangat dalam menjalani aktivitas sehari-hari sangat perlu untuk memanjakan lidah dengan menikmati hidangan yang manis-manis. Salah satunya dengan sajian dari cokelat, coklat selain nikmat untuk dikonsumsi juga kaya akan manfaat yang memberikan dampak baik bagi kesehatan. Coklat mengandung antioksidan yang bernama flavonoid yang berperan untuk melebarkan pembuluh darah di dalam otak. Sehingga dengan mengkonsumsi coklat bisa membantu meningkatkan sirkulasi darah. Selain itu, coklat juga memiliki kandungan senyawa serotonin yang berperan sebagai anti depresan alami, sehingga coklat menjadi salah satu pilihan untuk dikonsumsi disaat seseorang mengalami stres. Dengan mengkonsumsi coklat akan mempengaruhi suasana hati menjadi baik/gembira.


Cokelat bisa disajikan dengan banyak variasi, baik dibuat minuman ataupun makanan. Salah satunya milo dinosaurus ini, pasti banyak yang suka dengan minuman yang satu ini. Rasanya coklat banget apalagi ditambah dengan serutan coklat diatasnya, yummy.... Dari pada membayangkan rasanya, mendingan siapkan bahan-bahanya untuk membuat sendiri dirumah, mudah dan praktis banget membuatnya. Selamat mencoba..... 









Milo Dinosaurus

Bahan-Bahan:

4 sdm milo 
1 sdm gula pasir
200 cc air hangat
Es batu secukupnya


Bahan Taburan:

2 sdm milo
Coklat DCC serut secukupnya 



Cara Membuat:

Tuang milo dan gula di dalam gelas, masukkan air hangat, aduk rata sampai gula larut. 
Tambahkan es batu. 
Beri taburan milo dan coklat serut diatasnya. 
Siap disajikan.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
- See more at: http://www.tutorial89.com/2014/08/cara-mudah-membuat-tombol-share-di.html#sthash.UmZIJNtB.dpuf