Sosis Solo merupakan makanan khas dari Solo yang berisi daging cincang atau ayam cincang. Panganan yang gurih nan lezat ini pastinya banyak digemari. Memang dibutuhkan waktu yang lama untuk membuatnya, ketelitian dan kesabaran juga dibutuhkan dalam proses pembuatannya. Namun, semua itu tidak akan sia-sia setelah kita menikmati rasanya. Nah, sekarang tidak ada salahnya untuk mencoba membuat sendiri dirumah sambil mengisi waktu luang anda. Saya membuat hanya 1/2 resep saja dapat 14 biji sosis solo ukuran sedang. Selamat mencoba.....
Sumber: Ika Cahya
Bahan-Bahan Kulit :
150 gr tepung teriguprotein rendah
15 gr margarin( lelehkan)
350 ml air
2 butir telur
1/2 sdt garam
1/2 sdm gula pasir
Bahan Isian :
200 gr ayam suwir /giling
50 ml santan cair
1 sdm minyak untuk menumis
Bumbu Halus untuk bahan isian
2 butir bawang merah
1 siung bawang putih
1/4 sdt merica bubuk
1 sdm gula pasir
1/2 sdt garam
Bahan Pelapis Sosis Solo :
1 butir telur kocok lepas
- Cara Membuat Kulit :
- Campur tepung, gula, garam dan telur aduk rata.
- Tuangkan air sedikit demi sedikit sambil diaduk hingga halus, bila perlu saring terlebih dahulu agar tidak bergerindil.
- Masukkan margarin leleh, aduk hingga licin.
- Siapkan teflon, panaskan, buat dadar, tuang adonan 1 sendok sayur, angkat sisihkan. Lakukan sampai adonan habis.
- Cara Membuat Isian :
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum.
- Masukkan ayam suwir aduk hingga berubah warna.
- Tuang santan, koreksi rasa.
- Masak hingga matang dan santang mengering.
- Siap digunakan.
- Penyelesaian :
- Ambil 1 lembar dadar, beri isian secukupnya kemudian gulung sambil dipadatkan. Apabila dilakukan saat kulit masih hangat maka tidak perlu putih telur atau cairan terigu untuk mengelem kulit.
- Simpan terlebih dahulu didalam kulkas selama 1 jam.
- Kocok lepas telur, celupkan sosis solo kedalamnya, kemudian goreng ke dalam minyak yang sudah panas.
- Goreng hingga coklat keemasan.
- Angkat, tiriskan. Siap disajikan.