5 Okt 2015

Sayur Asem-Asem Daging Sapi

Menu yang satu ini bisa menjadi salah satu alternatif untuk mengolah daging sapi. Biasanya daging sering diolah bersama dengan santan, kali ini olahan daging hadir dengan cita rasa yang segar. 

Sayur asem-asem ini berbahan dasar daging sapi yang dimasak bersama dengan buncis, wortel dan belimbing sayur yang menambah enak dan segar pada masakan ini. Cara memasak sayur ini mudah dan cepat, sayur ini bisa menjadi menu makan siang maupun makan malam anda. Selamat mencoba. 



Bahan:

250 gr daging sapi, cuci bersih, potong 
250 gr buncis, cuci, potong kira-kira 2 cm
2 buah wortel, potong kotak
10 buah cabai hijau, potong
5 buah cabai rawit hijau
5 buah belimbing sayur, potong
6 siung bawang merah, iris tipis
4 siung bawang putih, iris tipis
1 ruas lengkuas, geprek
2 lembar daun salam
2 sdm kecap manis
1 liter air
Garam secukupnya
Kaldu bubuk secukupnya

Cara Membuat:


  • Rebus daging sapi hingga setengah matang. 
  • Ditempat lain, tumis bawang merah dan bawang putih hingga harum, masukkan cabai beri lengkuas dan daun salam.
  • Masukkan tumisan ke dalam rebusan daging sapi, aduk rata.
  • Masukkan buncis dan wortel, masak hingga matang.
  • Tambahkan belimbing sayur, kecap manis, garam, dan kaldu bubuk.
  • Koreksi rasa, masak sebentar. Angkat, siap disajikan. 
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
- See more at: http://www.tutorial89.com/2014/08/cara-mudah-membuat-tombol-share-di.html#sthash.UmZIJNtB.dpuf